Simu Liu, bintang pemeran Shang-Chi memposting tweet nya ini di Instagram, tentang mengejar mimpinya setelah dipecat dari Deloitte 10 tahun lalu.
Saya menyingkat caption-nya yang panjang,
“10 tahun yang lalu pada hari itu, saya dibawa ke kantor saya di Deloitte, dan diberitahu bahwa mereka memberhentikan pekerjaan saya.
10 tahun yang lalu saya pikir hidup saya sudah berakhir.
Menyia-nyiakan banyak waktu dan uang yang telah diinvestasikan keluarga untuk saya. Sekolah bertahun-tahun, program-program yang terlah diberikan, mencoba memenuhi harapan orang tua saya.
Semuanya runtuh dalam sekejap.
Kepada Paul Gibbon dan kantor Deloitte Toronto; dengan tulus, jujur, TERIMA KASIH.
Anda melakukan untuk saya apa yang saya sendiri tidak pernah berani melakukannya. Anda menghancurkan kehidupan yang saya bangun untuk orang lain, sehingga saya akhirnya bisa mulai membangun kehidupan untuk saya sendiri.”
Setiap orang tentu sudah, atau akan memilih karir sesuai dengan apa yang telah dipahaminya bahwa itu bagus, tapi itu bukan yang benar-benar mereka inginkan.
Ukuran bagus itu bisa menjadi bias, ketika Anda melakukannya karena harapan orang tua, keinginan orang terdekat, atau sebab lain.
Sebagian besar orang, melihat hidup sebagai sebuah checklist seperti ini :
- TK
- SD
- SMP
- SMA
- Universitas
- Bekerja
- Menikah
Selama bertahun-tahun, mereka merasa inilah yang benar.
Bisa jadi mereka baru menyadari, bahwa sebagian besar hidup yang mereka jalani, hanya untuk memenuhi harapan orang lain, bukan harapannya sendiri.
Menjalani hidup tanpa visi yang jelas adalah kesalahan yang mestinya bisa Anda koreksi lebih awal dalam hidup Anda, dan Anda bisa mengambil pelajaran dari hal ini.
Untuk meraih keberhasilan karir Anda, tindakan yang Anda ambil harus selaras dengan aspirasi Anda sendiri.
Apakah hidup Anda adalah sebuah checklist, ataukah Anda memiliki KEBEBASAN untuk mengejar impian Anda sendiri ?