Komunikasi Yang Buruk

Mengapa masalah-masalah tidak kunjung selesai, pencapaian-pencapaian tidak pernah terkejar, dan kepercayaan bisa hilang?

Yahoo HQ

Pada September 2016, Yahoo mengakui kebobolan data 500 juta akun user di tahun 2014 oleh hacker.

3 bulan selanjutnya, pada bulan Desember, mereka kembali mengumumkan bahwa ada kebocoran lain dari tahun 2013 yang mempengaruhi 1 miliar akun.

Hampir setahun kemudian, pada Oktober 2017, Yahoo mengumumkan bahwa ternyata data yang diretas lebih dari 3 miliar user akun.

Ini komunikasi bisnis Yahoo yang buruk, dan akibatnya fatal !

  • Penurunan valuasi.
    Verizon saat itu memangkas US $350 juta dari harga yang diminta karena kesalahan ini.
  • Reputasi brand yang rusak.
    Dengan banyak search engine alternatif dan penyedia email, kegagalan Yahoo untuk berkomunikasi mengakibatkan hilangnya pengguna.
  • Hilangnya kepercayaan karyawan.
    Karyawan mempertanyakan budaya dan nilai-nilai organisasi tempat mereka bekerja.

Komunikasi yang baik tidak mungkin terjadi tanpa keterbukaan, kejujuran, dan mengakui kesalahan.

Komunikasi itu seperti pertukaran aliran kehidupan.

Komunikasi menentukan kualitas seseorang atau organisasi, dan menjadi alat yang sangat berharga bagi mereka yang menguasainya.

Komunikator yang efektif, tidak akan kesulitan memperoleh kesejahteraan dalam hidupnya. Dia bisa menerima, mencerna, dan mengirimkan informasi dengan cara yang menarik, mudah diproses, dan mudah dilakukan.

Berlatihlah jadi komunikator yang efektif.

99% dari semua konflik manusia ternyata dikaitkan dengan komunikasi yang buruk, dan sebanyak 90% masalah di dunia bisa diselesaikan dengan komunikasi yang lebih baik.


AI Gearbox Banner


Konten iklan ini dipilihkan oleh Google sesuai kebiasaan Anda akses informasi
0 Shares:
You May Also Like

Kisah Apple-Microsoft: Bersaing Tidak Harus Dengan Saling Menjatuhkan

Pada awal tahun 1990-an, Apple dan Microsoft bersaing untuk mendominasi pasar komputer pribadi. Namun, pada tahun 1997, Apple kehilangan dominasinya, kehabisan uang, dan terancam bangkrut. Mereka kemudian meminta bantuan saingan terbesarnya, Microsoft. Pesaing besarnya itu setuju untuk menginvestasikan US $150 juta di Apple dalam bentuk saham preferen dengan beberapa syarat. Investasi dari Microsoft memberikan Apple waktu untuk mengembangkan produk baru dan memperkuat bisnisnya. Tahun itu juga momen kembalinya Steve Jobs sebagai CEO yang kembali membawa kesuksesan bari perusahaan. Bagaimana kisahnya?
Read More

Apa Itu Fail Fast?

Keberhasilan membutuhkan banyak kesabaran dan ketekunan. Itu mengharuskan Anda untuk bereksperimen terus menerus tanpa rasa takut. Anda perlu gagal lebih cepat, belajar lebih cepat, memperbaikinya lebih cepat, agar sukses juga lebih cepat. Konsep besarnya adalah iterasi build-measure-learn. Semakin cepat kita melakukan satu siklus iterasi, semakin cepat pula kita berhasil memberi solusi yang dibutuhkan pemakai.
Read More